Launching Hasil Survei Yayasan Pantau “Islam dan Jurnalisme” di Pekanbaru

YAYASAN Pantau dan Cipta Media Bersama bekerjasama melakukan survey untuk menggambarkan bagaimana persepsi wartawan di Indonesia, negara dengan pemeluk agama Islam terbesar di dunia, mengenai Islam. Survey ini, sebelumnya, pernah dilakukan Yayasan Pantau bekerjasama dengan Kamal Adham Center for Journalism Training and Research at Amiracan University, Kairo. Survey ini berusaha memberi gambaran sebenarnya wartawan-wartawan Indonesia di masa perubahan penting ini. Ini adalah bagian dari upaya lebih jauh untuk menaksir sikap-sikap dan nilai-nilai wartawan di negara-negara Muslim. Sebelumnya, survey ini dilakukan di Indonesia dan sejumlah negara Arab. Dukungan dana untuk survey 2012 ini berasal dari Ford Foundation dan tak ada dukungan dana atau hubungan lain dengan pemerintah untuk survey ini.

Continue reading